03 Jul 2023 | Edukatips

Cara Membuat SID via Fitur Welma di Aplikasi myBCA

Memiliki investasi sudah menjadi salah satu gaya hidup di masyarakat. Investasi merupakan persiapan masa depan, sebaiknya investasi dilakukan sebelum seluruh pendapatan yang dimiliki digunakan untuk kebutuhan dan keinginan sehari - hari atau yang lebih dikenal dengan pay yourself first.

Kamu bisa melakukan investasi Reksa Dana, Obligasi & Surat Berharga Negara melalui fitur Investasi di aplikasi myBCA, termasuk membuat SID sebelum mulai berinvestasi.

Mengenal Single Investor Identification

Single Investor Identification (SID) atau Nomor Tunggal Identitas Pemodal adalah identitas tunggal yang dibuat khusus untuk investor untuk bertransaksi di pasar modal. SID ini diterbitkan oleh Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Kode ini menjadi bukti resmi bahwa nasabah sudah terdaftar sebagai investor di pasar modal. Kode ini juga digunakan nasabah, pemodal, dan atau pihak lain berdasarkan peraturan yang berlaku untuk melakukan kegiatan terkait transaksi efek.

Setiap investor hanya dapat memiliki satu nomor SID, berisi 3 (tiga) huruf dan 12 (dua belas) digit angka yang sifatnya unik dan berbeda untuk setiap investor.

Cara Membuat Single Investor Identification

Kamu bisa langsung membuat SID di fitur Investasi, aplikasi myBCA. Pertama-tama download aplikasi myBCA di Play Store atau App Store dan lakukan registrasi serta aktivasi. Lalu ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Login menggunakan BCAID pada aplikasi myBCA, lalu pilih menu Akun Saya
  2. Pada Portfolio fitur Investasi, klik “Daftar Data Investor” untuk memulai pendaftaran SID
  3. Pilih jenis SID yang ingin dibuat, Reksa Dana & Obligasi/ Reksa Dana saja/ Obligasi saja.
  4. Isi data investor pada layar dan ketahui profil risiko investasi kamu.
  5. Jika data sudah sesuai, centang pernyataan kesesuaian dan pilih “Lanjut”.
  6. Masukkan PIN myBCA untuk konfirmasi
  7. Proses Pendaftaran Single Investor Identification (SID) selesai

Setelah SID terbentuk, jangan lupa untuk segera investasi pada produk investasi pilihanmu.

Kelebihan Investasi di Fitur Investasi di Aplikasi myBCA

Fitur Investasi diaplikasi myBCA merupakan fitur untuk membantu melakukan investasi langsung dari smartphone. Berikut keuntungan yang bisa didapatkan dengan menggunakan fitur Investasi di aplikasi myBCA:

1. Investasi lebih mudah & terjangkau

Hanya perlu satu aplikasi untuk melakukan pengelolaan keuangan, termasuk investasi. Fitur Investasi dalam aplikasi myBCA membuat kamu tidak perlu lagi berpindah aplikasi untuk melakukan investasi. Pembelian Reksa Dana mulai dari Rp10 ribu dan Obligasi/ SBN (Surat Berharga Negara) mulai dari Rp1 juta.

2. Pilihan beragam jenis produk investasi

Fitur Investasi menawarkan beragam produk investasi Reksa Dana dan SBN untuk dimiliki. Pilihan produk Reksa Dana pun beragam dan bisa disesuaikan dengan profil risiko yang dimiliki. Jika bingung memilih, investor dapat membandingkan kinerja produk Reksa Dana hingga 5 tahun ke belakang.  Selain itu, melalui fitur Investasi myBCA,  investor juga bisa melakukan pesan dan early redemption SBN pasar perdana serta jual beli SBN pasar sekunder.

3. Kemudahan mengecek portofolio

Cek portofolio secara rutin guna mengetahui produk investasi mana yang memberikan return menguntungkan sehingga bisa kamu pertimbangkan untuk menambah portofolio investasimu. Fitur Investasi dalam aplikasi myBCA juga memudahkan dalam pemantauan portofolio dan mendapatkan informasi perubahan nilai dari produk Reksa Dana yang dimiliki.

Itu dia hal-hal yang perlu kamu ketahui untuk membuatmu makin yakin berinvestasi melalui fitur Investasi di myBCA. Selengkapnya, kamu bisa cek informasi myBCA di sini atau hubungi HaloBCA 1500 888 ext. 4 (untuk layanan produk investasi).

Happy Investing!