Bali, 18 Oktober 2022 – Ditengah pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) terus berkomitmen memberikan kontribusi kongkrit untuk mendukung pergerakan ekonomi Indonesia salah satunya memberikan layanan keuangan yang mudah dan aman. Terbaru, BCA bersama Pemrov Bali menghadirkan layanan pemrosesan transaksi e-commerce dengan menggunakan solusi BCA Payment Gateway. Layanan ini hadir untuk mempermudah wistawan luar Bali yang ingin datang berkunjung dan memberikan kontribusi dengan mudah dan aman.
Kerja sama ini ditandai dengan seremoni penandatangan kesepakatan yang dilakukan oleh Direktur BCA Santoso dan Gubernur Provinsi Bali Wayan Koster di Bali, Selasa (18/10).
“BCA sebagai institusi perbankan berkomitmen menghadirkan inovasi terdepan untuk sistem pembayaran yang kian terdigitalisasi. Salah satu wujudnya yaitu memfasilitasi kemudahan pembayaran bagi wisatawan asing melalui BCA Payment Gateway. Tentunya menjadi kebanggan bagi BCA dapat berkolaborasi dan bergandengan tangan bersama memberikan pelayanan terbaik,” ujar Santoso.
Melalui fasilitas ini, nantinya wisatawan luar Bali dapat melakukan pemrosesan pembayaran dan juga dapat memberikan kontribusi secara langsung/real time pada aplikasi LOVEBALI. Tidak hanya itu, adanya fitur Dynamic Currency Conversion (DCC) dalam BCA Payment Gateway menjadi unggulan dari Solusi e-commerce Pembayaran Kartu – BCA Payment Gateway untuk melihat transaksi menjadi tagihan dalam mata uang negara asal ketika melakukan kontribusi/donasi lovebali.baliprov.go.id.
Tingginya pengunjung setiap tahunnya, mendorong Pemrov Bali untuk melakukan sejumlah kolaborasi dengan berbagai pihak termasuk institusi perbankan. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, per Agustus 2022, jumlah wisatawan berkunjung mencapai 936.226 yang terdiri dari 276.659 wisatawan mancanegara dan 659.567 wisatawan domestik.
Kerja sama dengan Pemerintah Bali ini menambah daftar puluhan kerja sama yang terjalin di berbagai daerah dalam hal pemprosesan pembayaran di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Hal ini merupakan komitmen BCA untuk menjadi bank utama pilihan masyarakat untuk segala kebutuhan transaksi pembayaran.
“Semakin mudah dan nyaman metode pembayaran yang dihadirkan, diharapkan mampu menggerakan kembali roda perekonomian setempat. Semoga kerja sama ini dapat disambut dengan baik oleh berbagai pihak dan membuka pintu kerja sama di bidang lainnya,” tutup Santoso.
Kerja Sama Fasilitas BCA E-Commerce Payment Gateway dengan Pemrov Bali – Gubernur Provinsi Bali Wayan Koster (kedua dari kiri), Direktur BCA Santoso (kedua dari kanan) menandatangani Perjanjian Kerja Sama Fasilitas BCA E-Commerce Payment Gateway dengan Pemerintah Provinsi Bali, Selasa (18/10), disaksikan oleh Kepala Perwakilan BI Provinsi Bali Trisno Nugroho (kiri) dan Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kantor Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara Giri Triboto (kanan). Dengan adanya kerja sama ini, wisatawan yang datang ke Bali dapat memberikan kontribusi secara langsung/real time pada aplikasi LOVEBALI. Hal ini selaras dengan komitmen BCA untuk menjadi bank utama pilihan masyarakat untuk segala kebutuhan transaksi pembayaran.
***
Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 30 September 2022)
BCA merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial, UKM, dan konsumer. Pada akhir September 2022, BCA melayani lebih dari 33 juta rekening nasabah dan memproses sekitar 64 juta transaksi setiap harinya, didukung oleh 1.247 kantor cabang, 18.161 ATM, serta layanan internet & mobile banking dan contact center Halo BCA yang dapat diakses 24 jam. Kehadiran BCA didukung oleh sejumlah entitas anak yang berfokus pada pembiayaan kendaraan, perbankan Syariah, sekuritas, asuransi umum dan jiwa, perbankan digital, pengiriman uang, dan pemodal ventura. BCA berkomitmen untuk membangun relasi jangka panjang dengan nasabah, mengutamakan kepentingan Bersama, dan menciptakan dampak positif pada masyarakat luas. Dengan sekitar 25.000 karyawan, visi BCA adalah untuk menjadi bank pilihan utama andalan masyarakat yang berperan sebagai pilar penting perekonomian Indonesia.
PT BANK CENTRAL ASIA TBK
Group Corporate Communication and Social Responsibility - CSR
Corporate Communication
Alamat : Jl. MH Thamrin No. 1
Menara BCA Lt. 20
Jakarta Pusat 10310
Telepon : (021) 2358-8000
Fax : (021) 2358-8339
E-mail : corcom_bca@bca.co.id