Jakarta, 2 Juni 2016 - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) selalu mewujudkan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabahnya. Atas upaya yang dilakukan, BCA menerima tiga kategori penghargaan dalam ajang Infobank Banking Service Excellence Award 2016. Penghargaan ini diselenggarakan oleh Majalah Infobank bekerja sama dengan Marketing Research Indonesia (MRI).
Hadir untuk menerima penghargaan ini Deputy Manager Internet & Mobile Banking Development BCA Richard Gunawan Jusup di Jakarta, Kamis (2/6). Ketiga kategori penghargaan tersebut antara lain Peringkat 1 Performa Terbaik ATM Public Area, Peringkat 2 Performa Terbaik Mobile Banking, dan Peringkat 3 Performa Terbaik Internet Banking.
Richard mengatakan, “Di tengah ketatnya industri perbankan, BCA berkomitmen untuk mengetahui dan memahami perilaku nasabah, baik yang dibutuhkan maupun yang diinginkan nasabah. Produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabahlah yang selalu kami upayakan untuk menjaga pelayanan prima kepada nasabah.”
Infobank Banking Service Excellence Award 2016 merupakan penghargaan yang bertujuan untuk menyajikan perkembangan kualitas layanan industri perbankan. Banking Service Excellence Award menggunakan metode mistery shopping untuk dapat mengukur langsung kualitas service delivery process melalui customer experience. Survei BSEM tahun ini dilakukan di Jakarta, Bekasi, Depok Tangerang Bandung dan Makasar.
Berkat penilaian melalui metode tersebut, BCA berhasil meraih tiga kategori. Shopper mengamati dan mengingat layanan yang diberikan dan melakukan berbagai transaksi melalui ATM, mobile banking BCA (m-BCA) dan internet banking (klikBCA). “Cukup dengan terhubung internet, dan mengakses mobile banking dan internet banking BCA, seluruh urusan perbankan nasabah selesai dalam hitungan menit, kapanpun dan di manapun nasabah berada. Kualitas inilah yang terus kami pertahankan bahkan tingkatkan untuk nasabah setia BCA,” tambah Richard.
Penghargaan ini bukanlah yang pertama kali diraih oleh BCA. Tahun lalu, BCA meraih peringkat kedua performa terbaik Mobile Banking, peringkat kedua performa terbaik Internet Banking, dan peringkat ketiga performa terbaik E-Channel. “Salah satu misi BCA adalah memahami berbagai kebutuhan nasabah dan memberikan layanan finansial yang tepat demi tercapainya kepuasan optimal bagi nasabah. Oleh karena itu, kami akan terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi kelancaran kegiatan usaha maupun kegiatan perbankan nasabah-nasabah kami diseluruh wilayah Indonesia,” tutupnya.
Deputy Manager Internet & Mobile Banking Development PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Richard Gunawan Jusup (kiri) menerima penghargaan Infobank Banking Service Excellence Award 2016 di Jakarta, Kamis (2/6). BCA berhasil meraih 3 penghargaan, yakni Peringkat 1 Performa Terbaik ATM Public Area, Peringkat 2 Performa Terbaik Mobile Banking, dan Peringkat 3 Performa Terbaik Internet Banking atas layanan prima kepada nasabahnya.
***
Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 31 Maret 2016)
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial & UKM dan konsumer. Pada akhir Maret 2016, BCA memfasilitasi layanan transaksi perbankan kepada 14 juta rekening nasabah melalui 1.194 cabang, 16.999 ATM dan ratusan ribu EDC dengan dilengkapi layanan internet banking dan mobile banking.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
PT BANK CENTRAL ASIA TBK
Divisi Sekretariat Perusahaan – Sub Divisi Komunikasi Korporasi
Biro Hubungan Masyarakat
Alamat : Jl. MH Thamrin No. 1
Menara BCA Grand Indonesia Lt. 20
Jakarta Pusat
Telepon : (021) 2358-8000
Fax : (021) 2358-8300
E-mail : humas@bca.co.id