07 Okt 2024 | Edukatips

Atur Bayar Tagihan dengan Autopay BCA

Mengelola keuangan adalah keterampilan yang harus dimiliki untuk mencapai stabilitas finansial. Namun, kesibukan aktivitas sehari-hari terkadang membuat kita lalai untuk mengelola keuangan dan cenderung lupa untuk mengontrol pengeluaran. Padahal, jika dilakukan dengan teratur akan mempermudah kita mengetahui kondisi finansial dan membuatnya tetap stabil.

Belum lagi, makin ke sini makin banyak jenis pengeluaran penting yang harus dibayarkan, seperti tagihan bulanan. Buat pengguna Kartu Kredit BCA, manfaatkan Fitur Autopay BCA yang punya kelebihan bisa atur bayar tagihan rutin tiap bulannya, sehingga cukup mengingat 1 tanggal tagihan, pembayaran otomatis di-debet dari Kartu Kredit BCA. 

Hal penting yang harus diketahui sebelum pakai Autopay BCA

  • Pastikan kamu melakukan pendaftaran Autopay salah satunya melalui Webform BCA
  • Tagihan akan dibayarkan otomatis setiap bulannya memotong limit Kartu Kredit BCA
  • Informasi detail lainnya cek di website Autopay BCA

Tagihan yang bisa dibayarkan dengan praktis dan nyaman lewat Autopay BCA

  • Asuransi
  • Internet
  • Telepon Pascabayar
  • Listrik
  • Air
  • Kesehatan
  • Apartemen
  • Telkom

Cara Daftar Autopay BCA

Untuk menggunakan Fitur Autopay BCA, harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Siapkan nomor kartu kredit dan data dirimu untuk registrasi. Lalu, ikuti cara ini:

  1. Buka halaman Daftar Autopay BCA
  2. Masukkan Nomor Kartu Kredit, Tanggal Lahir, lalu klik Lanjut
  3. Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke alamat email yang terdaftar dalam e-Statement
  4. Pilih layanan yang ingin kamu ajukan pembayaran otomatis, lalu lengkapi ID pelanggan dan Nama Pelanggan, jika sudah lengkap diisi, centang box persetujuan, lalu klik Daftar
  5. Welcome letter akan dikirimkan ke email sebagai bukti pendaftaran berhasil.

Tagihan akan dibayarkan otomatis menggunakan limit Kartu Kredit BCA, cukup mengingat 1 tanggal tagihan untuk menjadwalkan pembayaran otomatis.