Jakarta, 19 Mei 2016 - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) kembali mengukir prestasi di Indonesia Most Admired Companies Award. BCA berhasil meraih penghargaan sebagai Top 20 Indonesia Most Admired Companies 2016. Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang berhasil mempertahankan posisinya sebagai pilihan para pekerja dan pembaca Warta Ekonomi.
Hadir untuk menerima penghargaan Direktur BCA Rudy Susanto pada 19 Mei 2016 di Jakarta. Pemenang pada penghargaan ini dinilai berdasarkan desk research dan penilaian kuantitatif. Desk research dilakukan berdasarkan pengumpulan laporan keuangan kuartal III 2015 dan laporan perusahaan lainnya yang menunjukkan kinerja perusahaan sepanjang 2015. Selanjutnya, penilaian kuantitatif dilakukan melalui survey telepon ke 5.000 responden yang merupakan karyawan BUMN, perusahaan swasta nasional dan asing di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar.
Rudy mengatakan, penghargaan ini menjadi sebuah apresiasi tersendiri bagi BCA karena telah dipercaya sebagai perusahaan idaman masyarakat. Selama ini BCA telah mengupayakan untuk menciptakan lingkungan kerja yang positif, sehingga dapat menjaga keseimbangan hidup karyawannya untuk mengembangkan diri.
Salah satu yang menjadi bahan pertimbangan penilaian pemenang adalah kinerja perusahaan. Seluruh kinerja dan pencapaian perusahaan terus diraih BCA, baik dari pihak manajemen secara individu maupun atas nama perusahaan. “Prestasi dan keberhasilan implementasi strategi bisnis BCA bertumpu pada sumber daya manusia yang andal dan terlatih. Kontribusi karyawan di semua tingkat organisasi merupakan kunci dalam memberikan layanan berkualitas kepada nasabah dan mempertahankan soliditas posisi BCA di tengah ketatnya kompetisi,” ujar Rudy.
BCA berkomitmen untuk menjadi perusahaan pilihan (employer of choice) para pencari kerja. Sebagai bentuk pengakuan atas komitmen Bank untuk menyediakan lingkungan kerja yang kondusif dan produktif, pada tahun 2015 BCA menerima Great Workplace Award dari Gallup, perusahaan global yang bergerak di bidang konsultasi kinerja manajemen. BCA merupakan yang pertama di Indonesia yang menerima penghargaan tersebut. Dari ribuan perusahaan di dunia yang memenuhi kriteria, hanya sekitar 5% atau 40 perusahaan yang dianugerahi Gallup Great Workplace Award.
Direktur PT Bank Central Asia TBK (BCA) Rudy Susanto (kiri) menerima penghargaan dari Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Sofyan Djalil (kanan) disaksikan oleh Pemimpin Redaksi Majalah Warta Ekonomi Muhamad Ihsan (tengah) sebagai Top 20 Indonesia Most Admired Companies 2016 dalam Indonesia Most Admired Companies 2016 di Jakarta, Kamis (19/5). Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang berhasil mempertahankan posisinya sebagai pilihan para pekerja dan pembaca Warta Ekonomi.
Penghargaan ini menjadi sebuah apresiasi tersendiri bagi BCA karena telah dipercaya sebagai perusahaan idaman masyarakat. Selama ini BCA telah mengupayakan untuk menciptakan lingkungan kerja yang positif, sehingga dapat menjaga keseimbangan hidup karyawannya untuk mengembangkan diri. Prestasi dan keberhasilan implementasi strategi bisnis BCA bertumpu pada sumber daya manusia yang andal dan terlatih.
***
Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 31 Maret 2016)
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial & UKM dan konsumer. Pada akhir Maret 2016, BCA memfasilitasi layanan transaksi perbankan kepada 14 juta rekening nasabah melalui 1.194 cabang, 16.999 ATM dan ratusan ribu EDC dengan dilengkapi layanan internet banking dan mobile banking.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
PT BANK CENTRAL ASIA TBK
Divisi Sekretariat Perusahaan – Sub Divisi Komunikasi Korporasi
Biro Hubungan Masyarakat
Alamat : Jl. MH Thamrin No. 1
Menara BCA Grand Indonesia Lt. 20
Jakarta Pusat
Telepon : (021) 2358-8000
Fax : (021) 2358-8300
E-mail : humas@bca.co.id