Kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan program point reward dari berbagai platform provider telepon dan internet, yang memungkinkan pengguna untuk menukarkan poin (redeem point) mereka dengan berbagai reward menarik.
Namun, belakangan ini marak terjadi penipuan yang memanfaatkan program ini untuk mengelabui nasabah bank. Salah satu yang paling sering terjadi adalah penipuan berkedok tukar poin dari perusahaan provider palsu yang menyasar pengguna kartu kredit BCA.
Modus Penipuan Tukar Poin
Penipuan ini dimulai dengan panggilan telepon atau pesan dari pihak yang mengaku sebagai perwakilan salah satu provider telepon dan internet. Mereka menginformasikan bahwa terdapat poin yang akan segera hangus jika tidak segera digunakan. Di sini, para pelaku mengirimkan link berupa form untuk mengisi data-data kartu kredit milik korban dengan alasan untuk transaksi pembelian barang menggunakan redeem point.
Pada saat pengisian di form terdapat keterangan jenis penukaran barang yang akan di redeem dengan menggunakan poin. Nominal yang dicantumkan saat penukaran barang memiliki nominal yang kecil tetapi saat terjadi transaksi nominal yang ditagihkan lewat kartu kredit menjadi lebih besar.
Hati-hati dengan Permintaan Data Perbankan
Modus penipuan lainnya yang perlu kamu waspadai adalah ketika penipu meminta data perbankan, seperti nomor kartu kredit, masa berlaku kartu, CVV/CVC dan kode OTP. Penipu akan menggunakan informasi ini untuk melakukan beberapa transaksi secara ilegal di toko online!
Permintaan akses dan kode-kode yang seperti inilah wajib diwaspadai. Karena menjaga kerahasiaan data-data pribadi perbankan adalah hal yang sangat penting.
Tips Keamanan Menghadapi Penipuan Tukar Poin
Jika kamu dihubungi seseorang yang mengaku dari CS provider telepon dengan modus tukar poin, berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan:
- Jangan gampang tergoda dengan penawaran-penawaran yang terlalu menarik dan menggiurkan, terutama jika diminta membuka sebuah link untuk mengisi data-data pribadi kamu.
- Periksa kembali informasi yang diterima dari panggilan atau pesan yang mencurigakan, dan selalu hubungi layanan pelanggan/ call center dari provider yang resmi untuk verifikasi.
- Jangan pernah memberikan informasi rahasia seperti nomor kartu kredit, PIN, CVV/CVC, masa berlaku kartu kredit, dan kode OTP kepada siapapun lewat sarana apapun.
Jika kamu sudah merasa tertipu dan saldo rekening/kartu kredit kamu dibobol penipu, segera hubungi Halo BCA di 1500888 atau via aplikasi haloBCA untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut seperti pemblokiran kartu/rekening serta tindakan keamanan lainnya.
Keamanan kamu adalah prioritas, jadi jangan ragu untuk bertindak cepat jika terjadi hal yang tidak wajar. Halo BCA siap membantu kamu memastikan bahwa informasi tetap aman dari segala bentuk penipuan.