*Artikel diperbarui pada 25 Juli 2023
Pengguna BCA mobile sekarang bisa semakin mudah mengontrol keamanan transaksi dengan Kartu Kredit BCA, dengan tambahan 2 fitur kontrol.
Karena selain kontrol transaksi domestik dan internasional, sekarang kontrol aktivasi transaksi e-Commerce dan Contactless untuk Kartu Kredit BCA juga bisa dilakukan lewat BCA mobile.
Caranya sebagai berikut:
- Buka menu m-Admin di BCA mobile
- Lalu pilih menu “Kontrol Kartu Kredit”
- Pilih salah Kartu Kredit, lalu pilih tombol “Send”
- Aktifkan toggle Transaksi e-Commerce atau Transaksi Contactless untuk membuka akses transaksi, atau non-aktifkan toggle untuk menutup akses transaksi. Lalu pilih tombol “Send”
- Pilih tombol “OK” pada layar konfirmasi, lalu masukkan PIN m-BCA
- Pengaturan akses transaksi berhasil
Sebagai informasi tambahan, limit nominal transaksi yang diaktifkan berlaku sebagai berikut:
Kontrol Fitur | Keterangan |
Transaksi e-Commerce |
Tidak ada limit transaksi |
Transaksi Contactless |
(Nilai akumulasi berlaku gabungan antara Transaksi Contactless Tanpa PIN maupun dengan PIN) |
Catatan:
- Transaksi contactless akan gagal dilakukan jika salah satu jenis limit tercapai
- Apabila akumulasi nominal transaksi contactless tanpa PIN per hari sudah melebihi limit maksimum, maka transaksi contactless tetap dapat dilakukan dengan menggunakan PIN atau transaksi dengan cara dip pada terminal transaksi.
Untuk informasi lainnya tentang tips kontrol keamanan Kartu Kredit BCA di BCA mobile, baca artikel berikut.