11 Nov 2002 | News & Features

PORSENI BCA 66 RUNNING EKIDEN!!!

Tidak terasa sebentar lagi BCA memasuki umur ke-66. Sudah menjadi tradisi bagi BCA untuk merayakannya dalam acara Pekan Olahraga Seni (PORSENI) yang dapat diikuti seluruh Insan BCA. Running menjadi salah satu cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada PORSENI BCA 2023. Poin yang diperoleh dari cabang olahraga running pun diperhitungkan sebagai penentuan juara umum. Tahun ini adalah tahun ketiga bagi cabang olahraga running dipertandingkan secara online dan diikuti di masing-masing lokasi  atletnya.

Mengacu pada salah satu tata nilai BCA yaitu teamwork, konsep pertandingan running ini juga berbeda dari lomba lari pada umumnya. EKIDEN, ya itu adalah konsep cabang olahraga running pada PORSENI BCA 2023. Sebenarnya apa sih Ekiden itu? Yuk kita simak lebih lanjut.

'Ekiden' merupakan perwujudan budaya kebersamaan dalam masyarakat Jepang. Lomba lari ini diadakan secara berantai (estafet) dan termasuk dalam kategori jarak jauh, yang mana diikuti oleh sejumlah pelari yang tergabung dalam sebuah tim. Satu (1) tim terdiri beberapa pelari, di mana setiap pelari menempuh satu bagian/ jarak tertentu. Apabila satu orang pelari gagal menyelesaikan bagiannya, maka tim tersebut akan dianggap DNF (Did Not Finish). Konsep lari ini membutuhkan kerja sama tim yang baik, karena pada umumnya pemenang lomba lari akan dihitung dari individu tercepat. Namun dengan konsep Ekiden ini, seluruh atlet dalam tim harus saling bekerjasama untuk meraih kemenangan tim.

Dalam pertandingan Running di PORSENI BCA 2023 ini terdapat 6 pelari dalam 1 tim yang akan bertanding, di mana masing-masing akan menempuh total jarak 60 Km. Pemenang akan diambil dari tim yang tercepat. Yuk Insan BCA, kita dukung para perwakilan dari masing-masing wilayah, Kantor Pusat, dan Perusahaan Anak.