Direktur

Direktur

Subur Tan

Profil Singkat


Warga Negara Indonesia, 62 tahun. Berdomisili di Indonesia. Diangkat sebagai Direktur BCA pada RUPS Tahunan 2002 dan mendapat persetujuan Bank Indonesia pada tanggal 13 Agustus 2002. Pengangkatan terakhir efektif sejak RUPS Tahunan 2021 untuk periode jabatan 5 tahun.

Tugas dan Tanggung Jawab


Direktur BCA yang bertanggung jawab atas Analisa Risiko Kredit, Penyelamatan Kredit, dan Hukum.

Perjalanan Karir


Saat ini menjabat sebagai anggota Direksi BCA, sebelumnya memimpin Kepala Satuan Kerja Hukum, Wakil Kepala Divisi Hukum (1999-2000), Kepala Biro Hukum (1995-1999), dan telah memangku beberapa posisi manajerial termasuk sebagai Kepala Bidang Kredit Kantor Pusat Operasional (1991- 1995). Bergabung dengan BCA sejak tahun 1986.

Riwayat Pendidikan


Meraih gelar Sarjana Hukum dari Universitas Jenderal Soedirman (1986) dan menyelesaikan pendidikan terakhirnya dalam program spesialisasi Notariat Fakultas Hukum di Universitas Indonesia (2002).

Hubungan Afiliasi


Tidak memiliki hubungan keuangan, kepemilikan saham, dan/atau hubungan keluarga dengan anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi lainnya dan/atau pemegang saham pengendali BCA.

Rangkap Jabatan


Tidak merangkap jabatan sebagai anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi, atau Pejabat Eksekutif pada bank, perusahaan, dan/atau lembaga lain.

Keahlian


Selama masa karir, telah berpengalaman di berbagai bidang dan penugasan di antaranya legal & litigation, enterprise & credit risk management, human capital management, dan credit restructuring.