Direktur

Direktur

Lianawaty Suwono

Profil Singkat


Warga Negara Indonesia, 55 tahun. Berdomisili di Indonesia. Diangkat sebagai Direktur BCA pada RUPS Tahunan 2016 lalu diangkat sebagai Direktur Kepatuhan BCA pada RUPS Tahunan 2022 dan mendapat persetujuan Otoritas Jasa Keuangan pada tanggal 22 April 2022. Pengangkatan terakhir efektif sejak RUPS Tahunan 2021 untuk periode jabatan 5 tahun.

Tugas dan Tanggung Jawab


Direktur BCA yang bertanggung jawab atas Pengelolaan Strategi dan Kebijakan Kepatuhan Bank, Sumber Daya Manusia serta Pembelajaran & Pengembangan.

Perjalanan Karir


Sebelumnya, menjabat sebagai Kepala Divisi Human Capital Management (2006-2016), serta sebagai anggota Komite Remunerasi dan Nominasi (2007-2016). Karirnya di BCA dimulai pada tahun 1991 sebagai Management Trainee dalam Program Pengembangan Manajemen BCA dan kemudian ditunjuk sebagai Business Analyst (1992-1996) di Divisi Sistem Informasi, menangani Integrated Banking Systems Project untuk Integrated Deposit Systems & Integrated Loan Systems. Setelah berkarya di bidang Teknologi Informasi, Lianawaty Suwono melanjutkan karirnya di bidang Human Resources dengan berawal dari penugasan untuk mengembangkan Human Resource Information Systems.

Dalam perjalanan karirnya, Lianawaty Suwono menduduki sejumlah posisi eksekutif, seperti Wakil Kepala Divisi Sumber Daya Manusia (2002-2006), Kepala Biro HR Resourcing & Development (2000-2002), Kepala Biro Management Development Program & Kepala Biro Career Development (1999-2000), Kepala Biro HR Operation Systems & Support (1998-1999), dan Kepala Urusan HR Operations Support (1996-1998). Sejak 2014 hingga Juli 2016, Lianawaty Suwono juga menjabat sebagai Presiden Komisaris PT Asuransi Jiwa BCA.

Riwayat Pendidikan


Lulusan Business Information Computing Systems, San Francisco State University, California.

Hubungan Afiliasi


Tidak memiliki hubungan keuangan, kepemilikan saham, dan/atau hubungan keluarga dengan anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi lainnya dan/atau pemegang saham pengendali BCA.

Rangkap Jabatan


Tidak merangkap jabatan sebagai anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi, atau Pejabat Eksekutif pada bank, perusahaan, dan/atau lembaga lain.

Keahlian


Selama masa karir, telah berpengalaman di berbagai bidang dan penugasan di antaranya human capital management, talent management, corporate culture, employee training & development dan information system & technology.