Kembali ke Pressroom
05 Nov 2020

BCA Raih 33 Penghargaan di Contact Center World - Asia Pasifik 2020

Jakarta, 5 November 2020 Komitmen PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam menghadirkan layanan dan produk perbankan yang menyeluruh serta berkelanjutan bagi stakeholder kembali mengukir prestasi membanggakan melalui ajang Contact Center World Asia Pasifik 2020. Di tengah pandemi COVID-19, BCA berhasil membuktikan layanan yang prima dengan membawa pulang 33 penghargaan dalam beberapa kategori. Penghargaan tersebut diraih berkat penilaian atas standar kualitas pelayanan dan kinerja operasional Halo BCA yang mumpuni dalam memenuhi berbagai kebutuhan nasabah. 

Penghargaan tersebut disampaikan kepada Executive Vice President Center of Digital BCA Wani Sabu secara virtual pada Kamis (5/11). Prestasi yang berhasil diraih oleh BCA, antara lain 25 medali emas, 5 medali perak, 2 medali perunggu dan penghargaan Dream Team Award. 

“Prestasi yang ditorehkan oleh tim Halo BCA menjadi kebanggaan bagi insan BCA dan merupakan perwujudan dari konsistensi komitmen kami untuk menyediakan layanan yang handal dan prima kepada nasabah setia BCA. Halo BCA berhasil menjadi tulang punggung BCA dalam mensukseskan program #BankingFromHome melalui layanan pembukaan rekening secara online maupun aktivasi finansial e-channel Klik BCA Individu dan BCA Mobile melalui Halo BCA,” ujar Wani Sabu selaku Executive Vice President Center of Digital BCA. 

Ajang Contact Center World Asia Pasifik merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan oleh ContactCenterWorld.com dan sudah memasuki tahun ke-15. Acara ini mempertemukan praktisi contact center terbaik dari negara-negara regional Asia Pasifik, Amerika, Eropa, Timur Tengah dan Afrika yang diikuti oleh lebih dari 1500 peserta tiap tahunnya, dengan juri para professional, akademisi, dan praktisi yang tersebar dari seluruh penjuru dunia. Tahun ini, seluruh proses penjurian dan seremoni dilakukan secara virtual. 

Di tengah tantangan pandemi ini, BCA terus mendorong nasabah untuk mengoptimalkan penggunaan digital banking melalui #BankingFromHome. Sebagaimana diketahui, Halo BCA telah hadir di berbagai kanal percakapan, antara lain Whatsapp BCA, VIRA di kanal Facebook messenger, Google Assistant, dan LINE, melalui kanal Twitter @haloBCA, dan Web Chat Halo BCA di bca.co.id. Di samping itu, Halo BCA juga memfasilitasi Pembukaan Rekening Online melalui mobile BCA. 

Penyelenggaraan ajang apresiasi bagi praktisi contact center terbaik ini menjadi momen bersejarah di tengah kondisi pandemi COVID-19. Kehadiran penghargaan ini membuat BCA konsisten berkomitmen untuk menghadirkan inovasi digital perbankan berbasis teknologi terkini yang diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah saat bertransaksi finansial. 

“Pencapaian ini tentunya tidak akan terjadi tanpa kehadiran kualitas SDM yang kompeten, yang diperoleh dari hasil pengembangan SDM yang terus dilakukan secara berkelanjutan. Penghargaan ini menjadi bukti dari kinerja dan kerja keras yang dilakukan BCA dalam menjamin kepuasan nasabah. Penghargaan yang kami raih ini akan menjadi semangat untuk kami terus melakukan terobosan dalam menciptakan customer experience yang positive dan berkesan,” tutup Wani. 

BCA Raih 33 Penghargaan di Contact Center World – Asia Pasifik 2020 – Ajang Contact Center World telah memasuki tahun ke-15 dan pada perhelatan kali ini BCA berhasil meraih 33 penghargaan. Di tengah pandemic COVID-19, Halo BCA berhasil menjadi tulang punggung BCA dalam mensukseskan program #BankingFromHome melalui layanan pembukaan rekening secara online maupun aktivasi finansial e-channel Klik BCA Individu dan BCA Mobile melalui Halo BCA. Penghargaan ini menjadi kebangaan bagi insan BCA dalam menorehkan prestasi yang gemilang di masa yang tidak menentu saat ini.

***

Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 30 September 2020)

BCA merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial & SME dan konsumer. Pada akhir September 2020, BCA melayani 23,0 juta rekening nasabah dan memproses sekitar 33 juta transaksi setiap harinya didukung oleh 1.249 kantor cabang, 17.415 ATM, serta layanan internet & mobile banking dan contact center Halo BCA yang dapat diakses 24 jam. Kehadiran BCA didukung oleh sejumlah entitas anak yang berfokus pada pembiayaan kendaraan, perbankan Syariah, sekuritas, asuransi umum dan jiwa, perbankan digital, pengiriman uang, dan pemodal ventura. BCA berkomitmen untuk membangun relasi jangka panjang dengan nasabah, mengutamakan kepentingan Bersama, dan menciptakan dampak positif pada masyarakat luas. Dengan lebih dari 24.000 karyawan, visi BCA adalah untuk menjadi bank pilihan utama andalan masyarakat yang berperan sebagai pilar penting perekonomian Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:

PT BANK CENTRAL ASIA TBK

Divisi Sekretariat Perusahaan – Sub Divisi Komunikasi Korporasi

Biro Hubungan Masyarakat

Alamat : Jl. MH Thamrin No. 1

      Menara BCA Grand Indonesia Lt. 20

      Jakarta Pusat

Telepon : (021) 2358-8000

Fax : (021) 2358-8339

E-mail : humas@bca.co.id

Kegiatan Terkait

Hubungi Biro Humas BCA