22 Des 2019 | Edukatips

Berteman Dengan VIRA Simpel dan Mudah

Temanan dengan VIRA Simpel dan Mudah!

Kamu sudah temanan dengan VIRA belum nih? Atau jangan-jangan, kamu belum tahu siapa itu VIRA?

Wah, kenalan dulu yuk biar makin akrab! VIRA adalah virtual assistant berbasis chatbot punya Bank BCA yang siap melayani informasi perbankan kamu kapanpun di manapun.

VIRA punya banyak manfaat loh buat kamu. Di mana fiturnya akan menyediakan informasi perbankan dan juga promo, semudah chatting. Misalnya seperti:

  • Promo dari BCA
    Dengan chat langsung sama VIRA kamu akan selalu terupdate dengan promo terbaru atau terkini dari BCA. Tinggal chat aja “Promo” ke VIRA!

  • Kurs
    Kalau mau tahu informasi terupdate mengenai kurs, kamu juga bisa tanya ke VIRA! Asik kan?

  • Lokasi ATM
    Adanya VIRA akan mempermudah kamu menemukan lokasi ATM BCA terdekat, lho. Mau cari ATM tunai, ATM setor tarik, atau ATM dengan menu cardless? Bisa!

  • Daftar Kartu Kredit
    Fitur VIRA yang satu ini mempermudah kamu untuk apply kartu kredit secara online. Cepat dan mudah!

  • Cek Saldo
    Kalau fitur yang satu ini, akan memudahkan kamu untuk mengecek saldo tanpa harus ke ATM. Cukup dengan chat VIRA aja.

  • Cek Mutasi Rekening
    Lewat VIRA, kamu juga bisa mengecek daftar transaksi terbaru kamu. Tinggal chat aja “Cek Mutasi Rekening”. Super praktis, apalagi buat kamu yang sering bertransaksi perbankan.

Simpel, bukan?

Yuk segera temenan dengan VIRA dan nikmati kemudahan mengkakses info dan layanan perbankan dari aplikasi chat kamu!