Tahapan Gold

Memastikan kelancaran dan kredibilitas transaksi bisnis

Mengapa Tahapan Gold?

Detail Transaksi Lengkap

Detail transaksi yang lengkap memudahkan pengelolaan transaksi bisnis

Fleksibel

Layanan Apointee di mana nasabah dapat menunjuk dua orang yang dipercaya untuk melakukan transaksi

Otomatis

Transfer otomatis online dari rekening Tahapan Gold ke rekening giro sehingga kekurangan dana pada rekening giro bisa langsung tertutupi

Tahapan Gold

Kenali Produk Perlu Diketahui Biaya, Limit dan Suku Bunga Dapatkan Layanan

Tahapan Gold

Tahapan Gold BCA merupakan pengembangan produk Tahapan, sebagai produk simpanan yang ditujukan untuk kebutuhan bisnis, guna membantu kelancaran usaha seraya melindungi kredibilitas transaksi bisnis. Dengan Tahapan Gold, Nasabah bisa melakukan transaksi bisnis selama 24 jam seminggu penuh, dimana dan kapan saja.

Keuntungan

Praktis
Ukuran buku tabungan yang lebih kecil.
Tailored Service
Informasi aktual tentang transaksi bisnis melalui SMS atau email

Perlu Diketahui

Persyaratan dan Tata Cara:

  • Pembukaan rekening diperuntukkan bagi nasabah perorangan (WNI maupun WNA) yang memiliki kartu identitas.
  • Mengisi dan menyetujui formulir permohonan pembukaan rekening.
  • Menyiapkan dokumen yang diperlukan.

Jenis Nasabah

  • Kartu identitas (KTP-el untuk WNI/Paspor untuk WNA)
  • NPWP*, untuk WNI
  • Kartu Ijin Tinggal (KITAS/KITAP), untuk WNA yang menetap di Indonesia
  • Dokumen lainnya (khusus untuk WNA yang tidak menetap di Indonesia) sesuai dengan pedoman APU PPT dan ketentuan yang berlaku
  • Kartu identitas (KTP-el untuk WNI/Paspor untuk WNA)
  • NPWP*, untuk WNI
  • Kartu Ijin Tinggal (KITAS/KITAP), untuk WNA yang menetap di Indonesia
  • Dokumen lainnya (khusus untuk WNA yang tidak menetap di Indonesia) sesuai dengan pedoman APU PPT dan ketentuan yang berlaku
  • Buku Tahapan lama
  • Kartu Identitas dan NPWP* seluruh Pengurus
  • NPWP* Yayasan
  • Akta Pendirian
  • Anggaran Dasar
  • Akta Perubahan (bila ada)
  • Akta yang membuat susunan pengurus yang masih berlaku
  • Surat pengesahan, surat persetujuan, dan/atau penerimaan pemberitahuan dari Menteri Hukum dan HAM
  • Nomor Induk Berusaha (NIB)
  • Tanda Daftar dari dinas terkait (khusus untuk yang didirikan di DKI Jakarta dan bergerak di bidang sosial)
  • Dokumen perizinan lainnya***

Keterangan:
*: Apabila nasabah belum/tidak memiliki NPWP, dapat digantikan dengan Surat Pernyataan tidak memiliki NPWP.

**: Untuk nasabah yang mengalihkan rekening Tahapan menjadi Tahapan Gold.

***Catatan:

  • Nasabah badan dengan dokumen NIB yang terbit sebelum 2 Februari 2021, perlu menyiapkan surat izin operasional dari instansi berwenang.
  • Nasabah badan dengan dokumen NIB yang terbit sejak 2 Februari 2021 dan tingkat risiko sedang sampai tinggi, maka perlu menyiapkan dokumen perizinan lainnya yang mengacu kepada Dokumen Perizinan Berusaha Berbasis Risiko PP No. 5 Tahun 2021.

Nasabah dapat menyampaikan pertanyaan dan pengaduan melalui:

Hubungi Kami:

Halo BCA 1500888
Email: halobca@bca.co.id
WA: +628111500998
www.bca.co.id

Media Sosial:

Facebook : GoodLife BCA
Instagram : @goodlifebca
Youtube : Solusi BCA
Twitter : @BankBCA

 

Informasi Fitur, Benefit, Manfaat dan Risiko Tahapan Gold

Fitur Utama Tahapan Gold:

  • Tersedia dalam 1 jenis mata uang yaitu Rupiah.
  • Saldo minimum ditahan Rp50.000,-.
  • Saldo rata-rata minimum per bulan Rp10.000.000,- yang mulai diberlakukan pada bulan berikutnya setelah pembukaan rekening.
  • Suku Bunga yang kompetitif. Untuk detail suku bunga dapat dilihat melalui sub menu “Biaya, Limit dan Suku Bunga”.
  • Tingkat bunga penjaminan mengikuti informasi tingkat bunga yang berlaku pada website Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
  • Nasabah akan mendapatkan informasi mutasi rekening dengan cara mengunduh langsung via channel yang dimiliki (e-statement).

Manfaat

  • Mendapatkan buku Tahapan Gold dan/atau kartu Paspor:
    1. Kartu Paspor GPN untuk transaksi debit di ribuan gerai seluruh Indonesia berlogo debit BCA ataupun GPN serta transaksi tunai di ribuan ATM BCA dan jaringan ATM Prima.
    2. Kartu Paspor Mastercard untuk:
      • Pembayaran online di berbagai situs, aplikasi atau layanan online.
      • Transaksi debit di jutaan gerai berlogo Debit BCA (untuk transaksi di dalam negeri) & puluhan juta gerai di luar negeri yang terkoneksi melalui jaringan Mastercard.
      • Transaksi tunai di ribuan ATM BCA, jaringan ATM Prima, dan jaringan ATM "Cirrus" seluruh dunia.
  • Informasi mutasi rekening secara detail tercetak di buku Tahapan Gold.
  • Nasabah dapat mengajukan fasilitas atas rekening Tabungan seperti Internet Banking, Mobile Banking, layanan info via SMS/email, BCA by phone, dan myBCA.
  • Keamanan Terjamin, PIN ATM BCA, PIN m-BCA, dan KeyBCA membuat transaksi Nasabah aman dan nyaman.
  • Untuk menjaga kredibilitas nasabah, rekening Giro dapat terhubung dengan rekening Tahapan Gold melalui layanan Automatic Transfer System (ATS) Online, sehingga jika ada pembukaan cek/BG dan dana Giro tidak cukup, maka kekurangan dana pada rekening giro bisa langsung tertutupi dari rekening Tahapan Gold.
  • Manfaatkan waktu dengan menggunakan layanan Appointee untuk menunjuk 2 (dua) orang wakil yang dipercaya untuk melakukan transaksi perbankan dengan membawa bukti kepemilikan rekening dan identitas.

Risiko

  • Tidak dijaminnya simpanan nasabah oleh LPS apabila:
    • Nominal saldo seluruh simpanan (termasuk bunga) Nasabah pada satu bank melebihi (ekuivalen) Rp2 miliar baik untuk rekening tunggal maupun rekening gabungan (joint account).
    • Suku Bunga yang Nasabah dapatkan melebihi tingkat bunga penjaminan LPS.
  • Fluktuasi suku bunga tabungan bisa terjadi mengikuti perkembangan pasar.
  • Apabila saldo yang tersisa dalam rekening tabungan nasabah sebesar nol dan tidak ada transaksi selama 18 bulan berturut-turut, maka rekening akan ditutup secara otomatis.

Simulasi1):

Saldo Tahapan Gold 2) Suku Bunga per Tahun Sesuai Saldo 3) Nominal Suku Bunga Bulanan 4)

Rp20.000.000,-

0,01%

Rp164,38,-

Rp100.000.000,-

0,01%

Rp821,92,-

Rp600.000.000,-

0,02%

Rp9.863,01,-

Rp1.010.000.000,-

0,05%

Rp41.506,85,-

Perubahan Terakhir: 04 November 2022

Keterangan:

1)Simulasi ini hanya sebagai alat bantu perhitungan yang bersifat perkiraan dan tidak dimaksudkan untuk menyediakan rekomendasi apapun.

2) Posisi saldo rata-rata bulanan rekening tabungan.

3) Suku bunga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi pasar dan akan diinformasikan melalui sarana informasi BCA.

4) Nominal Suku Bunga = bunga gross sebelum dipotong pajak sesuai ketentuan yang berlaku (Asumsi 1 bulan = 30 hari dan 1 tahun = 365 hari).

Informasi Tambahan

  • Bunga tabungan akan dikreditkan setiap akhir bulan ke rekening yang bersangkutan.
  • Dalam hal penurunan suku bunga, akan berpengaruh terhadap berkurangnya nominal bunga yang diterima nasabah.
  • Tersedia fasilitas rekening gabungan (joint account) “ATAU/OR” maupun “DAN/AND”.
  • Pemberian instruksi kepada bank atau penarikan pada rekening gabungan (joint account)”ATAU/OR” dapat dilakukan oleh salah satu pemilik rekening gabungan. Sedangkan pada rekening gabungan “DAN/AND” harus dilakukan secara bersama-sama oleh semua para pemilik rekening gabungan.
  • Nasabah dapat mengajukan penutupan rekening tabungan ke cabang tempat rekening dibuka dan akan dikenakan biaya penutupan rekening.
  • Bank berhak untuk mengubah manfaat, biaya, risiko, serta syarat dan ketentuan produk dan/atau layanan ini yang akan diberitahukan oleh BCA dalam bentuk dan melalui sarana apa pun sesuai ketentuan yang berlaku.
  • Nasabah dapat menerima penawaran produk lain dari pihak lain di luar Bank yang bekerja sama dengan Bank, jika nasabah memberikan persetujuan kepada Bank untuk memberikan data nasabah kepada pihak lain di luar Bank yang bekerja sama dengan Bank.
  • Nasabah dapat menerima penawaran produk dan/atau layanan Bank dan produk dan/atau layanan pihak lain yang bekerja sama dengan Bank via sarana komunikasi pribadi, jika nasabah memberikan persetujuan kepada Bank untuk menerima penawaran produk dan/atau layanan tersebut via sarana komunikasi pribadi.
  • Informasi lain mengenai biaya, manfaat, dan risiko dapat diakses melalui website resmi www.bca.co.id.

Disclaimer (penting untuk dibaca)

  • Bank dapat menolak permohonan produk nasabah apabila tidak memenuhi persyaratan dan peraturan yang berlaku.
  • Nasabah telah membaca dan memahami produk tabungan sesuai Ringkasan Informasi Produk dan Layanan.
  • Ringkasan ini hanya merupakan sarana informasi produk dan layanan bagi calon nasabah/nasabah yang tidak dimaksudkan sebagai penawaran resmi atas suatu produk dan/atau layanan.
  • Nasabah wajib untuk membaca, memahami, dan menandatangani aplikasi pembukaan rekening.
  • Informasi yang tercakup dalam Ringkasan Informasi Produk dan Layanan ini berlaku sampai dengan adanya perubahan terbaru atas Ringkasan Informasi Produk dan Layanan dimaksud.
  • Nasabah harus membaca dengan teliti Ringkasan Informasi Produk dan Layanan ini sebelum menyetujui pembukaan rekening tabungan dan berhak bertanya kepada pegawai bank atau melakukan panggilan ke Halo BCA di 1500888 atas semua hal maupun pengaduan terkait Ringkasan Informasi Produk dan Layanan.

Biaya, Limit, dan Suku Bunga

Tahapan Gold

Untuk mengakomodir kebutuhan nasabahnya, BCA memberlakukan biaya dan limit yang kompetitif dalam setiap produk dan layanannya. Temukan biaya dan limit Tahapan di bawah ini.

Suku Bunga

Saldo (Rp)

Suku Bunga (% p.a)

 < 10.000.000 0,00
 ≥ 10.000.000 - < 50.000.000 0,01
 ≥ 50.000.000 - < 500.000.000 0,01
 ≥ 500.000.000 - < 1.000.000.000 0,02
 ≥ 1.000.000.000 0,05

Berlaku Efektif: 1 Maret 2023

Setoran Awal

  • Setoran awal minimum Rp10.000.000,-.

 

Biaya

  • Biaya pajak penghasilan: 20% dari nominal bunga
  • Biaya administrasi bulanan dan penalti yaitu:
  • Jenis Kartu

    Biaya Administrasi

    Biaya Penalti*

    Master Card

    Kartu Paspor Blue

    Rp15.000,-

    Rp25.000,-

    Kartu Paspor Gold

    Rp17.000,-

    Kartu Paspor Platinum

    Rp20.000,-

    GPN

    Kartu Paspor Blue

    Rp14.000,-

    Rp25.000,-

    Kartu Paspor Gold

    Rp16.000,-

    Kartu Paspor Platinum

    Rp19.000,-

    *Biaya penalti akan dikenakan jika saldo rata-rata tidak mencapai saldo minimum per bulan.

  • Biaya Transaksi antar bank di tiap jaringan ATM:
  • Jenis Transaksi

    ATM BCA

    Prima & GPN

    Mastercard

    Cek Saldo

    Gratis

    Rp4.000,-

    Rp5.000,-

    Tarik Tunai

    Gratis

    Rp7.500,-

    Rp25.000,-

    Transfer antar bank

    Online: Rp6.500,-
    BI-FAST: Rp2.500,-

    -

    Transaksi ditolak

    Gratis

    Rp3.500,-

    Rp5.000,-

  • Biaya Kiriman Uang antar bank adalah sebagai berikut:
  • Keterangan

    Online

    BI-FAST

    LLG

    RTGS

    Melalui Cabang BCA*

    -

    Rp2.500,-

    Rp2.900,-

    Rp30.000,-

    Melalui m-BCA**

    Rp6.500,-

    Rp2.500,-

    -

    -

    Melalui Internet Banking dan myBCA

    Rp6.500,-

    Rp2.500,-

    Rp2.900,-

    Rp25.000,-

    Catatan : pembatalan kiriman uang akan dikenakan biaya sebesar Rp10.000,-

    Keterangan:

    *: Kiriman uang antar bank melalui Cabang BCA hanya tersedia dengan menggunakan BI-FAST, LLG dan RTGS.
    **: Kiriman uang antar bank melalui m-BCA hanya tersedia secara Online dan dengan menggunakan BI-FAST.

  • Biaya Outward Remittance (OR) dapat dilihat melalui https://www.bca.co.id/id/Individu/layanan/pengiriman-uang/Remittance/Outward-Remittance.
  • Biaya penutupan Rekening Rp50.000,-.
  • Biaya pembuatan/pengantian Kartu yaitu:
  • Jenis Kartu

    Biaya Pembuatan/Penggantian Kartu

    Paspor Blue

    Rp10.000,-

    Paspor Gold

    Rp15.000,-

    Paspor Platinum

    Rp20.000,-

  • Biaya penggantian buku rusak/hilang Rp5.000,-.
  • Setiap nasabah yang melakukan penarikan tunai nominal besar (≥ Rp100.000.000,-) perlu melakukan konfirmasi terlebih dahulu pada 1 (satu) hari sebelumnya. Apabila nasabah belum melakukan konfirmasi, maka nasabah akan dikenakan biaya sebesar Rp100.000,-.

Biaya Transaksi Debit BCA di Luar Negeri

Ketahui informasi mengenai biaya transaksi menggunakan Debit BCA di luar negeri di sini

Limit

  • Limit harian transaksi Tahapan Gold:
  • Jenis Transaksi

    Paspor Blue

    Paspor Gold

    Paspor Platinum

    Melalui ATM BCA

    Tarik Tunai 1)

    Rp10.000.000,-

    Rp10.000.000,-

    Rp10.000.000,-

    Setoran Tunai 2)

    Rp50.000.000,-

    Rp80.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Transfer antar Rekening BCA 3)

    Rp50.000.000,-

    Rp75.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Transfer antar Rekening BCA (ke rekening valas) 4) 7)

    Rp50.000.000,-

    Rp75.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Transfer antar Bank 5)

    Rp15.000.000,-

    Rp20.000.000,-

    Rp25.000.000,-

    Melalui EDC

    Debit BCA 6)

    Rp50.000.000,-

    Rp75.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Melalui m-BCA

    Transfer antar Rekening BCA 3)

    Rp50.000.000,-

    Rp75.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Transfer antar Rekening BCA (ke rekening valas) 4) 7)

    Rp50.000.000,-

    Rp75.000.000,-

    Rp100.000.000,-

    Transfer antar Bank 5)

    Rp15.000.000,-

    Rp20.000.000,-

    Rp25.000.000,-

    Jenis Transaksi

    Melalui myBCA

    Melalui Internet Banking

    Transfer ke Rekening BCA milik sendiri  8)

    Tidak dibatasi

    Rp500.000.000,- 11)

    Transfer antar Rekening BCA 9)

    Rp300.000.000,- 10)

    Transfer antar Rekening BCA (ke rekening valas)

    Transfer antar Bank (LLG dan RTGS)

    Transfer antar Bank (BI-FAST)

    Transfer antar Bank (Online)

    Perubahan Terakhir: 14 Desember 2022

1) Limit transaksi tarik tunai menggunakan Paspor BCA merupakan gabungan dengan limit tarik tunai tanpa kartu (cardless).

2) Limit transaksi setor tunai menggunakan Paspor BCA merupakan gabungan dengan limit setor tunai tanpa kartu (cardless).

3) Limit transaksi transfer antar Rekening BCA melalui ATM BCA merupakan limit gabungan dengan limit transfer antar Rekening BCA di m-BCA.

4) Limit transaksi transfer antar Rekening BCA (ke rekening valas) melalui ATM BCA merupakan limit gabungan dengan limit transfer antar Rekening BCA (ke rekening valas) di m-BCA.

5) Limit transaksi transfer antar bank melalui ATM BCA merupakan limit gabungan dengan limit transfer antar bank (Online & BI-FAST) di m-BCA.

6) Batas pembayaran dengan Debit BCA menjadi satu dengan penarikan tunai di merchant dan top up Flazz di EDC (terpisah dari batas pengambilan tunai di ATM).

7) Limit ini terpisah dengan limit transfer Rupiah.

8) Limit transaksi transfer ke semua Rekening BCA (rekening Rupiah/valas) milik sendiri. Transaksi transfer dari sumber dana Rupiah ke rekening valas mengikuti Ketentuan Threshold Transaksi Valas yang terdapat pada www.bca.co.id/id/informasi/news-and-features/2022/07/15/02/49/informasi-ketentuan-threshold-transaksi-valas.

9) Limit transaksi transfer antar Rekening BCA selain rekening milik sendiri.

10) Limit gabungan transaksi transfer antar Rekening BCA selain rekening milik sendiri dan transfer antar bank melalui myBCA merupakan batas maksimal nominal transaksi per hari per BCA ID.  Limit transaksi myBCA secara lengkap dapat dilihat melalui www.bca.co.id/id/Individu/layanan/e-banking/myBCA.

11) Limit gabungan transaksi transfer melalui Internet Banking merupakan batas maksimal nominal transaksi per hari per user ID. Limit transaksi Internet Banking secara lengkap dapat dilihat melalui www.bca.co.id/id/Individu/layanan/e-banking/KlikBCA.

  • Limit transaksi Tahapan Gold melalui KlikBCA Bisnis (KBB) mengikuti limit yang diajukan oleh nasabah dan disetujui oleh BCA sesuai ketentuan yang berlaku.

Dapatkan Layanan

Kantor Cabang BCA
Temukan lokasi cabang BCA terdekat untuk mendapatkan produk atau layanan ini secara langsung
Selengkapnya
BCA mobile
Dapatkan produk ini kapan saja dan di mana saja secara online
Download Sekarang
img logo

Dapatkan Tahapan Gold di cabang BCA terdekat